Rumah yang ideal adalah rumah yang tidak hanya nyaman bagi penghuninya, tetapi juga nyaman bagi tamu yang berkunjung. Pasalnya, dalam hidup bermasyarakat kita tidak bisa menghindar dari interaksi dengan orang lain, salah satunya kunjungan tamu ke rumah kita. Oleh sebab itu, menjadikan rumah nyaman tidak hanya bagi penghuni, tetapi juga bagi tamu adalah hal yang penting dilakukan.
Lisa Crapetto, penulis asal Amerika Serikat yang banyak memproduksi tulisan bertema gaya hidup, dalam sebuah artikel berjudul 3 Simple Ways to Make Guests Feel Welcome in Your Home yang diterbitkan di Huffington Post mengungkapkan bahwa cara terbaik membuat tamu nyaman saat sedang berada di rumah Anda adalah dengan memberikan sambutan berupa sikap hangat dan ramah. Namun, selain itu ada juga hal lain yang mendukung yaitu interior rumah yang nyaman, khususnya ruang tamu. Berikut adalah beberapa hal yang sebaiknya Anda perhatikan supaya ruang tamu di rumah Anda terasa nyaman.
Jangan Terlalu Banyak Memasang Foto di Ruang Tamu
Memasang foto pada dinding rumah pada dasarnya adalah hal yang baik. Pasalnya selain bisa berfungsi sebagai penanda memori, foto juga bisa berfungsi sebagai hiasan yang membuat rumah Anda lebih berkarakter. Namun khusus untuk ruang tamu, Anda sebaiknya tidak terlalu banyak memasang foto. Terlalu banyak foto di dinding ruang tamu akan membuat ruang tamu terlihat sesak sehingga tamu akan menjadi tidak betah berlama-lama di sana.
Gunakan Aksen Sesuai Konsep
Untuk menciptakan sebuah ruang tamu yang nyaman, Anda sebaiknya juga memikirkan konsep apa yang ingin Anda tonjolkan di situ. Pasalnya, ruang tamu tidak hanya sekadar ruang tetapi juga perwajahan bagi rumah Anda. Untuk itu, Anda sebaiknya memilih konsep yang sesuai dengan konsep rumah Anda.
Jika Anda sudah menentukan konsep yang ingin Anda tunjukkan pada ruang tamu Anda, selanjutnya, Anda bisa memilih aksen-kasen yang sesuain dengan konsep tersebut. Jika ruang tamu Anda berkonsep modern, maka pilihlah aksen-aksen minimalis ketimbang aksen-aksen rumit. Kesesuaian konsep ruang tamu dan aksen yang Anda pilih, akan membuat suasana ruang tamu Anda selaras, sehingga nyaman bagi tamu yang datang.
Gunakan Bantal Sofa Secukupnya
Bantal pada sofa pada dasarnya dirancang untuk menambah kenyamanan siapa saja yang duduk di atasnya. Selain itu,bantal juga bisa menambah keindahan sofa. Apalagi jika menggunakan sarung bantal yang berwarna selaras dengan warna interior ruang tamu.
Kendati demikian, Anda sebaiknya tidak terlalu banyak memasang bantal pada sofa ruang tamu. Pasalnya, bantal sofa yang terlalu banyak justru membuat sofa menjadi tidak nyaman untuk diduduki karena ruang duduknya yang menjadi sempit. Dengan sofa yang tidak nyaman, ruang tamu Anda pun otomatis menjadi tidak nyaman.
Perhatikan Ukuran Furnitur
Perhatikan selalu ukuran furnitur yang Anda tempatkan di ruang tamu. Jika ruang tamu Anda berukuran luas, jangan menggunakan furnitur berukuran kecil karena hal itu akan membuat ruang tamu Anda terlihat kosong. Sebaliknya, jika ruang tamu Anda berukuran sempit, jangan pula memaksa menggunakan furnitur berukuran besar, karena hal itu akan membuat ruang tamu Anda menjadi sesak sehingga tamu yang datang ke rumah Anda tidak leluasa bergerak.
Pilih Warna yang Tepat
Cara terakhir yang bisa Anda lakukan untuk membuat ruang tamu Anda nyaman adalah dengan mengaplikasi cat dinding dengan warna yang tepat. Pilihlah warna-warna bernuansa hangat dan kalem seperti kuning muda, oranye muda, krem, merah muda dan lain-lain. Pasalnya, warna hangat akan menciptakan suasana akrab yang membuat Anda dan tamu Anda betah berlama-lama berbincang di sana.
Mari ciptakan ruang tamu yang nyaman, tidak hanya bagi Anda dan keluarga tetapi juga bagi siapapun yang berkunjung ke rumah Anda.